Kuliah Kerja Nyata atau Kuliah Kerja Nyasar (KKN)
Program Kuliah Kerja Nyata, yang digulirkan oleh Pihak Kampus dan dilaksanakan oleh para mahasiswa, merupakan bagian dari program pengabdian dan pemberdayaan masyarakat. Mahasiswa dibagi dalam kelompok, masing -masing kelompok biasanya 7-8 orang dari berbagai fakultas. Kemudian mahasiswa turun langsung ke desa - desa dan hidup bersama dengan masyarakat desa, selama beberapa bulan tentunya. Melihat dan merasakan kehidupan orang kampung (desa). Kehadiran para mahasiswa/mahasiswi KKN di suatu desa, mendapat perhatian lebih dari masyarakat. Terlebih para pemuda/pemudi desa. Mereka mulai berkunjung ke posko dan memperkenalkan diri. Ada yang malu beneran (pemudi), ada yang malu-malu kucing (pemuda dan pemudi) dan ada juga yang tidak tahu malu (pemuda). Itulah suasana awal kedatangan dan perkenalan antara mahasiswa/i KKN dengan pemuda/i di posko. Sementara itu, dalam kelompok mahasiswa/i KKN, masih juga terjadi pertemanan yang lebih mendalam karena latar belakang fakultas dan basic pengetahuan yang berbeda.
Setelah beberapa hari di lokasi, Mahasiawa/i mulai melakukan pengamatan dan pendataan terhadap masyarakat dan pendekatan dengan pemerintah khususnya kepala - kepala lingkungan. Mulai berusaha menyusun program, baik program fisik maupun non fisik. Program yang dibuat, semuanya berdasarkan pengamatan mahasiswa KKN. Program fisik yang umum dilakukan mahasiswa KKN, adalah Membuat papan nama, batas lingkungan, gapura dan lain-lain. Sedangkan program non fisik yang biasa dilakukan adalah: Memberikan pelajaran kepada siswa sekolah Dasar di sekolah, memberikan pelajaran tambahan diluar jam sekolah. Dengan memberikan pelajaran ini, kebanyakkan mahasiswa/i, biasa dipanggil "guru".
Kembali ke program yang dibuat oleh Mahasiswa/i KKN. Program yang dibuat oleh mereka (Mahasiswa), pada umumnya berdasarkan pengamatan dan pendataan yang dilakukan. Mahasiswa/i tidak melakukan kajian kebutuhan atau Need Assesment bersama dengan masyarakat dan pemerintah desa. Dengan melakukan kajian kebutuhan, diharapkan apa yang menjadi kebutuhan di desa dapat dicarikan solusi secara bersama. Pemberdayaan mayarakat yang menekankan partisipasi masyarakat dapat dilakukan oleh Mahasiswa/i KKN. Untuk membuat kajian kebutuhan (need assesment), mahasiswa mungkin belum terlalu tahu dan paham tentang hal ini. Oleh karena itu, Pihak LPM dan juga dosen pembimbing KKN, harus memberikan arahan bahkan pelatihan untuk mereka yang mau KKN. Pemberdayaan Masyarakat, seakan dilupakan oleh Mahasiswa, sehingga program KKN menciptakan Mahasiswa/i sebagai Sinterklas. Itu untuk mahasiswa yang mengambil KKN di desa.
Mereka yang mengambil KKN di perkotaan, yang biasa disebut juga KKN SATGAS, ceritranya mirip ama yang di desa. Tapi KKN Satgas yang ditempatkan dikampus, pada umumnya hanya duduk-duduk saja. Sistem dari program KKN ini, perlu ditinjau kembali, supaya pengabidian dan pemberdayaan masyarakat betul-betul dilakukan oleh Mahasiswa KKN. Salam
0 komentar:
Posting Komentar